Selamat! Kapal Kim Woo Bin - Shi Min Ah Segera Berlabuh, November 2021 Mereka Bakal Menikah

- Sabtu, 30 Oktober 2021 | 21:03 WIB
Shin MIn Ah dan Kim Woo Bin (Kolase instagram/@illusomina @____kimwoobin)
Shin MIn Ah dan Kim Woo Bin (Kolase instagram/@illusomina @____kimwoobin)

SUARAMERDEKA.COM - Kim Woo Bin dan Shin Min Ah dikabarkan akan menikah pada bulan November tahun ini, setelah 6 tahun menjalin hubungan asmara.

Banyak agensi media, sebelumnya secara bersamaan telah mengkonfirmasi pernikahan Kim Woo Bin dan Shin Min Ah akan dilangsungkan pada tahun ini.

Dalam variety show Rumour Has It Channel A seperti dilansir dari Koreaboo, reporter Choi Jung Ah mengungkapkan rencana pernikahan pasangan fenomenal ini pada tahun 2021.

Baca Juga: Tagar SulutMenangis yang Trending di Twitter, Ternyata Ini Peristiwanya

Lalu pada pagi hari tanggal 29 Oktober, sebuah postingan di Nate Pann mendapatkan banyak perhatian dari netizen.

Menurut isi postingan tersebut, terungkap bahwa Shin Min Ah dan Kim Woo Bin sedang mempersiapkan rencana pernikahan yang dijadwalkan berlangsung pada bulan November tahun ini.

 

 

Editor: Edyna Ratna Nurmaya

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X