Meski sempat istirahat dari rekaman album, namun rupanya Genesis masih tampil dalam beberapa show pada sejumlah event. Misalnya saat Atlantic Record merayakan ulang tahun ke-40, Genesis tampil di event itu pada tahun 1988. Juga mereka turut ambil bagian tampil di Kneworth Park Inggris di tahun 1990 sepanggung dengan Eric Clapton, Robert Plant, Paul Mc Cartney, Status Quo, Pink Floyd.
Mereka baru berkumpul di bulan Maret 1991, ketiga personel Genesis ini menggarap album berikutnya, We Cant Dance yang menjadi album studio terakhir Genesis bersama vokalis Phil Collins. Lima tahun setelah album We Cant Dance dirilis, tepatnya tahun 1996, Phil Collins memutuskan mundur dari posisi vokalis/drummer Genesis. Phil berniat tinggal di Swiss bersama istri ketiganya, Oriane Cevey serta menggarap solo albumnya di studio pribadi, Face Value.

Sebagai gantinya, Genesis berhasil mendapatkan vokalis baru dari grup Stiltsin, Ray Wilson setelah mengaudisi sejumlah calon vokalis. Secara kebetulan, Wilson juga penggemar grup Genesis. Mereka langsung menggarap album Calling All Station yang ternyata justru tidak begitu sukses di pasaran.
Usai tour tahun 1998 yang ternyata banyak pembatalan, lantaran angka penjualan tiket yang minim, Wilson didepak dari Genesis. Akhir 1998, Genesis menggelar reuni yang dihadiri Peter Gabriel, Anthony Philips, John Silver, dan Steve Hackett. Reuni ini berlanjut dengan rencana mendaur ulang lagu lawas mereka, Carpet Crawlers di tahun 1999 dan dimasukkan dalam album kompilasi, Turn it On Again - The Hits.

Setelah vakum cukup lama, Genesis menggelar reuni untuk kesekian kalinya di tahun 2007. Formasi album Three Sides Live, menggelar show dan didokumentasikan dalam album live, Live Over Europe (2007) serta DVD When in Rome (2007). Genesis terakhir menggelar reuni untuk formasi album Selling England by The Pound (1973) dan merilis album kompilasi, RK-5(2014). (Tamat)