SUARAMERDEKA.COM – Nagita Slavina menggelar pengajian sekaligus buka puasa pertama di rumah barunya pada Kamis, 23 Maret 2023.
Dalam acara tersebut, Nagita tampak mengundang anak-anak serta seorang ustadz untuk melakukan pengajian selamatan rumah barunya.
Keluarga besar Raffi dan Nagita juga terlihat hadir secara lengkap dalam acara pengajian yang dilanjut buka puasa bersama di hari pertama bulan Ramadhan.
Momen hangat ini dibagikan melalui video YouTube RANS Entertainment pada Jumat, 24 Maret 2023.
Baca Juga: Tips Sukses Beternak Ikan Nila, Dari Kecil Sampai Panen 2% Yang Mati, Untung Berlipat Ganda
Bukber hari pertama puasa terasa meriah dan penuh nuansa religi dengan kehadiran anak-anak yang melantunkan ayat suci Al Quran.
Tampak juga kehadiran mama Rita dan mama Amy yang terlihat sudah sehat usai sempat dirawat di rumah sakit beberapa waktu lalu.
Sedangkan Raffi Ahmad justru terlihat tidak hadir pada pengajian tersebut, diketahui dirinya harus mengisi acara buka puasa di Trans TV.
Meskipun Raffi Ahmad tidak bisa menemani sang istri, namun Nagita tetap tampak senang bisa berkumpul bersama keluarga besar di buka puasa pertama ini.
Baca Juga: Hasil Pertandingan MPL ID S11 Week 6, Jumat 24 Maret 2023: BTR vs RBL, AURA vs EVOS, dan RRQ vs GEEK
Mama Amy serta keluarga adik-adik Raffi Ahmad, Nisya Ahmad dan Syahnaz Sadiqah tampak datang lebih awal.
Semua terlihat antusias melakukan house tour rumah baru Raffi dan Nagita yang terkesan mewah itu sambil menanti waktu berbuka puasa.
Nagita mengajak mereka untuk melihat beberapa ruangan yang ada di rumah tersebut untuk pertama kalinya.
Usai mengajak ibu dan adik-adik Raffi melihat ruangan, Nagita keluar menemui adiknya, Caca Tengker yang datang bersama anak dan suami.
Baca Juga: Semifinal Swiss Open 2023, Apriyani Rahayu Retired Karena Cidera Tangan
Artikel Terkait
Sederet Selebriti yang Nonton Konser BLACKPINK di GBK Hari Pertama, Ada Nagita Slavina hingga Lucinta Luna
Tolak Ajakan Nagita Slavina Nonton Konser BLACKPINK, Sikap Rafathar Pada Mbak Lala Panen Pujian Netizen
Heboh! Kecantikan Nagita Slavina Saat Hadiri Ulang Tahun ANTV, Dijuluki Princess Andara
Ramai Kabar Selingkuh, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Unggah Foto Bahagia Liburan di Jepang
Dekat dengan Nagita Slavina, Kok Bisa Mimi Bayuh Diisukan Selingkuh dengan Raffi Ahmad? Begini Ceritanya
The Real Sultan! Nagita Slavina Boyong Influencer ke Jepang untuk Kulineran, Keanu Agl: Seru Banget Pokoknya