Sinopsis Ikatan Cinta, Kamis 9 Maret 2023: Masalah Besar! Aldebaran Diculik, Tinggalkan Sepucuk Surat

- Kamis, 9 Maret 2023 | 09:20 WIB
Ilustrasi sinopsis Ikatan Cinta 9 Maret 2023 (RCTI)
Ilustrasi sinopsis Ikatan Cinta 9 Maret 2023 (RCTI)

SUARAMERDEKA.COM - Malam ini, Kamis 9 Maret 2023, sinetron Ikatan Cinta akan kembali hadir dengan alur cerita yang semakin seru.

Bagi pemirsa yang penasaran, seperti apa alur kisah selanjutnya dari sinetron favorit keluarga ini? Simak bocoran sinopsis Ikatan Cinta, Kamis, 9 Maret 2023 berikut.

Ikatan Cinta hari ini bercerita, Aldebaran sudah terduduk lemas di dalam ruang penyekapan dengan jeruji besi, lantaran sebelumnya telah diculik. Bagaimana bisa?

Baca Juga: Informasi Prakiraan Cuaca Jawa Tengah 9 Maret 2023, Hujan Diperkirakan Guyur Beberapa Wilayah Ini

Tempat itu tentu tidak ada yang tahu, tapi Aldebaran memiliki firasat jika pelakunya adalah orang yang menerornya sebelum Andin mengalami kecelakaan.

Hal tak terduga ini terjadi, bermula saat Aldebaran akhirnya diketahui telah tidak ditemukan di ruang rawat inap rumah sakit.

Tentu saja ini membuat Mama Rosa dan Papa Surya panik saat ditemani Rendy masuk kamar perawatan tersebut dan Aldebaran telah hilang.

Baca Juga: Kesehatan Zodiak Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, Virgo, Kamis 9 Maret 2023: Pantau Asupan, Jangan Stres

Ternyata, Aldebaran meninggalkan surat berisikan pesan informasi soal Askara.

Bahkan, Aldebaran juga menuliskan untuk menjemput Askara langsung dan menuju tempat tersebut.

"Saya baru saja mendapati informasi keberadaan Askara, saat ini saya sedang dalam perjalanan menuju tempat itu untuk menjemput Askara," tutur Rendy.

Baca Juga: Ungkapan Cinta Zodiak Cancer, Gemini, Taurus, Kamis 9 Maret 2023: Dengarkan Hati, Jangan Keras Kepala

Mengetahui itu, jelas Mama Rosa semakin khawatir dan panik sehingga langsung berlari keluar kamar inap rumah sakit tersebut.

Rendy dan Papa Surya pun mengikuti Mama Rosa, namun ia sebenarnya meragukan isi yang ada dalam surat tersebut. Karena seperti ada sesuatu yang janggal.

Lantas, bagaimanakah kondisi Aldebaran yang diculik dan disekap itu selanjutnya?

Halaman:

Editor: Andika Primasiwi

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X