SUARAMERDEKA.COM - Rumah tangga Indra Bekti dan Aldila Jelita yang tengah berada di ujung tanduk kini menjadi perbincangan hangat di berbagai media.
Pasalnya, kabar perpisahan ini sudah dikonfirmasi langsung benar adanya oleh Indra Bekti bahwa keduanya akan bercerai.
Melihat kabar perceraian Indra Bekti dan Aldila Jelita, tak sedikit yang mengaitkan alasan cerai dengan video rekaman suara Indra Bekti dengan seorang pria yang sempat viral.
Sekedar mengulas kembali rekaman suara yang diduga Indra Bekti sedang bercakap-cakap dengan seorang pria melalui telepon.
"Ku kira, istri kak Indra tau loh kak Indra suka sama cowok," kata pria tersebut dalam telpon dikutip Suaramerdeka dari kanal Youtube SelebTubeTV pada Kamis, 2 Maret 2023.
"Astagfirullah, ya nggak lah," jawab seorang pria yang diduga Indra Bekti.
Lalu, pria yang ada di dalam telepon tersebut bertanya lagi bagaimana jika istri Bekti mengetahui kalau dirinya menyukai pria.
Baca Juga: Aldila Jelita Akui Bertengkar dengan Indra Bekti Sejak 2020
"Ya bahaya lah. Aku juga, perusahaan aku hancur, istriku juga pasti minta cerai lah. Kamu mau hancurin hidup orang?" jawabnya.
Rekaman suara yang berlangsung hingga beberapa menit tersebut mendapat tanggapan beragam dari warganet. Ada yang meyakini rekaman suara yang sempat viral tersebut menjadi pemicu yang selama ini ditahan oleh Dila.
Tak sedikit yang dibuat terkejut lantaran isu yang kembali muncul ini sesuai dengan ramalan Hard Gumay beberapa waktu lalu.
Sekitar 2 bulan sebelum kabar perpisahan itu muncul ke publik, Hard Gumay pernah meramal bahwa akan ada isu LGBT yang kembali tersiar.
Baca Juga: Tetangga Minta Pelankan Volume Musik Hajatan karena Sudah Malam, Malah Dapat Hal yang Tak Terduga
Saat berbincang dalam podcast Denny Sumargo, Hard Gumay menyebut isu LGBT tersebut menyeret artis inisial IB.
Artikel Terkait
Aldilla Jelita Sebut Perceraian dengan Indra Bekti Jawaban Terbaik, Tepis Masalah Asuransi
Sinopsis Ikatan Cinta 7 Maret 2023: Keselamatan Abidzar dan Nina Terancam, Indra Kembali Merampok?
Sumbangan Raffi Ahmad Untuk Indra Bekti Memang Masuk Rekening Aldila Jelita, Tapi Kenapa Suaminya Ga Tahu?
Indra Bekti Lemas Sumbangan Raffi Ahmad Dikirim ke Aldila Jelita: Dapat Donasi Langsung Minta Cerai
Aldila Jelita Akui Bertengkar dengan Indra Bekti Sejak 2020