Tak Hanya Bikin Wajah Glowing, Ternyata ini Manfaat Masker Kecantikan Buah Pepaya bagi Kulit

- Rabu, 21 Desember 2022 | 08:24 WIB
Ilustrasi penggunaan buah pepaya untuk masker kecantikan menjadikan wajah glowing.  (Delmaine Donson)
Ilustrasi penggunaan buah pepaya untuk masker kecantikan menjadikan wajah glowing. (Delmaine Donson)


suaramerdeka.com - Buah pepaya tidak hanya bermanfaat bila dimakan. Buah ini juga memiliki manfaat bagi kulit bila dijadikan masker kecantikan.

Ini karena buah pepaya punya nutrisi penting yang baik untuk kesehatan.

Seperti vitamin A, vitamin, C, antioksidan likopen, hingga senyawa aktif asam malat.

Tak hanya kesehatan tubuh, beragam kandungan tersebut juga diketahui baik untuk kesehatan kulit.

Baca Juga: Kisah Garuda Kalahkan 1.000 Naga dan Porak Porandakan Khayangan Mencari Tirta Amarta Demi Bebaskan Ibu (1)

Pepaya mengandung Vitamin A dan enzim Papain, sehingga efektif membantu mengangkat sel kulit mati dan protein yang tidak aktif, sehingga meremajakan kulit.

Efek positif lainnya adalah kombinasi pepaya ini juga membantu menjaga kulit tetap terhidrasi.

Dilancir dari laman halodoc.com, dengan judul Rutin Pakai Masker Pepaya Ini Manfaatnya, disebutkan, pepaya tidak hanya memberi manfaat untuk kesehatan, tetapi juga berkhasiat untuk meningkatkan kecantikan.

Pepaya kaya vitamin, nutrisi, dan antioksidan yang baik untuk beta-karoten salah satunya yang efektif melawan keriput. 

Mencampurkan pepaya dengan lemon dan madu serta menjadikannya sebagai masker dapat mencegah keriput halus yang muncul.

Baca Juga: Dongeng Anak Khatulistiwa : Teman Baru di Sekolah dan Datangnya Kabut Tebal (7) Warak Terbang Secepat Kilat

Terutama buat yang sering beraktivitas di luar dan terkena paparan matahari.

Pepaya dapat membantu memperbaiki kerusakan kulit yang disebabkan oleh matahari dan mencegah penuaan dini.

Menurut data kesehatan yang dipublikasikan oleh The West Indian Medical Journal, disebutkan kalau pepaya efektif menyembuhkan bisul kulit.

Secara keseluruhan pepaya dapat memberikan manfaat maksimal untuk kesehatan kulit mencakup.

Halaman:

Editor: Hendra Setiawan

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Beauty Pageant Bergengsi Miss Indonesia Kembali Digelar

Selasa, 14 Februari 2023 | 18:05 WIB
X