JAKARTA, suaramerdeka.com - Hari Raya Idul Fitri atau hari Lebaran identik dengan makanan enak.
Setiap keluarga biasanya punya menu makanan khusus yang hanya dimasak tiap kali Lebaran tiba.
Tak terkecuali bagi keluarga besar Presiden kelima RI Megawati Soekarnoputri ketika menyambut Lebaran Idul Fitri 1443 H.
Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta, 4 Mei 2022, Kesehatan Andin Menurun, Rendy dan Angga Cari Aldebaran
Putri Megawati, Puan Maharani, mengungkapkan bahwa ibunya itu setiap tahun memasak rendang ayam sebagai hidangan spesial untuk Lebaran.
"Ibu saya itu pinter masak rendang, rendang ayam. Dan itu tradisi bagi keluarga kita," kata Puan Maharani.
Rendang ayam bikinan Megawati itu pun selalu dinanti oleh anak-anak dan cucunya.
Baca Juga: Jadwal Shalat untuk 4 Daerah di Jawa Tengah Periode Rabu, 4 Mei 2022 - Kamis, 5 Mei 2022
"Kalau makan ini cuma ada di rumah neneknya. Dan itu hanya satu tahun sekali," ungkap perempuan pertama yang menjadi Ketua DPR RI ini.
Puan Maharani pun lalu membagikan resep rendang ayam bikinan Ketua Umum PDI-P Megawati itu di akun instagramnya, @puanmaharaniri.
Artikel Terkait
Puan Maharani Minta Tolok Ukur Program Legislasi yang Dirumuskan DPR Berdasarkan Kualitasnya
Ray Rangkuti Minta Puan Maharani Harus Bisa Memastikan DPR soal Pembuatan UU yang Bermutu
Puan Maharani Mengingatkan, Antusiasme Mudik yang Tinggi harus Disikapi Persiapan Matang Pihak Otoritas
Hari Buruh, Puan Maharani Tegaskan Komitmen dalam Menciptakan dan Mengawal Regulasi Berpihak ke Buruh
Puan Maharani Berharap Momen Lebaran 2022 Bisa Dimanfaatkan Masyarakat Muslim untuk Halalbihalal