BANDUNG, suaramerdeka.com - PT PLN (Persero) melalui Unit Induk Transmisi Jawa Bagian Tengah siap memastikan keandalan pasokan listrik menjelang perayaan Hari Natal dan Tahun Baru, khususnya untuk wilayah Provinsi Jawa Barat, Jawa Tengah dan DIY.
General Manager PLN Unit Induk Transmisi Jawa Bagian Tengah, Tejo Wihardiyono memimpin langsung Apel Siaga dan Gelar Peralatan di PLN UITJBT, yang dilakukan secara serentak se Indonesia pada Selasa 20 Desember 2022.
Apel dilakukan untuk memastikan kesiapan personil dan peralatan pada masa siaga Natal dan Tahun Baru yang berlangsung mulai 19 Desember hingga 4 Januari mendatang.
Baca Juga: Pergerakan Nasional Natal dan Tahun Baru, Keselamatan Perjalanan Jangan Sampai Diabaikan
“Kami menyiagakan lebih dari 2 ribu personil untuk memastikan keandalan pasokan listrik khususnya di sisi transmisi, untuk mendukung perayaan Hari Natal bagi umat Kristiani serta perayaan pergantian tahun, khususnya bagi masyarakat Jawa Barat, Jawa Tengah dan DIY,” ungkap Tejo Wihardiyono.
Total personil yang disiagakan dalam rangka Hari Natal dan Tahun Baru sebanyak 2078 personel.
Terdiri dari 448 personil pemeliharaan dan personil Pekerjaan Dalam Keadaan Bertegangan (PDKB), 862 personil Gardu Induk, serta 768 personil linewalker.
Baca Juga: Menata Dapur Ala Kafe Agar Terlihat Estetik, Cukup Lakukan 5 Hal Berikut, Simpel dan Praktis
Selain itu, PLN UIT JBT juga menyiapkan posko siaga di 22 Unit Layanan Transmisi dan Gardu Induk (ULTG), 8 Unit Pelaksana Transmisi (UPT), dan 1 unit Induk.
Selain kesiapan disisi personil, PLN UIT JBT juga menyiapkan sejumlah peralatan guna mendukung siaga pasokan listrik saat Natal dan Tahun Baru.
PLN menyiapkan 5 unit trafo mobile (operasi), 7 unit catu daya mobile, 24 set tower emergency 150 kV atau 12 set tower emergency 500 kV di area Jawa Barat dan Jawa Tengah.
Baca Juga: Sederhana tapi Bermakna, 5 Hal Simpel Berikut Bisa Dilakukan Saat Perayaan Hari Ibu
Lalu, sejumlah peralatan pendukung lainnya seperti mobile MV AC Test, mesin filter, crane, forklit, dsb.
Dalam menjaga keandalan transmisi, PLN melakukan sejumlah upaya untuk meningkatkan keandalan system melalui perbaikan infrastruktur kelistrikan.
Sejumlah program kegiatan telah dilakukan mulai dari penggantian IBT di GITET Ungaran dan di GITET Cirata, penggantian secondary equipment untuk peningkatan keandalan di GITET Muaratawar.
Artikel Terkait
PLN Nyalakan Serentak 244 Pelanggan Agrikultur, Dukung Penguatan Ketahanan Pangan Nasional
Mikro Hidro Gerakkan Roda Kemandirian Energi Warga di Lereng Slamet (2): Dulu Menolak, Kini PLN Merayu Warga
Tingkatkan Keandalan, PLN Uprating Kabel Power Trafo 3 Gardu Induk Gombong
Gandeng Tim Rescue BPBD Kudus, PLN Gelar Simulasi Tanggap Darurat Banjir
Jelang Natal dan Tahun Baru, PLN UPT Salatiga Pastikan Pasokan Listrik dalam Kondisi Andal