SEMARANG, suaramerdeka.com - Central Park Desa Wisata Lembah Kalipancur Semarang, mengajak warga berakhir pekan menikmati kuliner dan live music guna menyemarakkan bulan Ramadhan.
Hal itu diungkapkan Eko Nugroho, MBA, event coordinator Kalipancur Central Park Semarang, Jumat 24 Maret 2023.
"Berbuka bersama keluarga di akhir pekan akan menjadi momentum penting selama bulan Ramadhan. Untuk itulah acara itu diselenggarakan," kata Eko.
Baca Juga: Masya Allah, Fadhilah 10 Hari Pertama Bulan Ramadhan, Ganjarannya Seperti Berpuasa Setahun Penuh
Acara diselenggarakan 1 - 23 April 2023 berlangsung setiap akhir pekan Sabtu dan Minggu pukul 15.00 hingga 20.00.
Selain itu, turut disajikan kuliner dari tenant pelaku UMKM dan live music.
Teras Ramadan Kalipancur memberi ruang untuk memasarkan produk UMKM selama Ramadhan.
Baca Juga: Berikan Tanggapan soal Pembatalan Tuan Rumah Piala Dunia U-20, Ganjar Jadi Trending di Twitter
Ini bertujuan membina pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) diutamakan bagi mereka yang berada sekitar kelurahan setempat.
Teras Ramadan menyediakan ruang promosi.
Acara yang digelar di halaman resto ini didukung oleh Bank BNI yang memiliki komitmen membina pelaku UMKM dalam program Komunitas Tangan Di Atas (TDA).
"Kami mengakomodasi para pelaku usaha dan dengan menyediakan sejumlah booth (stand) secara cuma-cuma untuk memasarkan produk UMKM.
Central Park Kalipancur dikenal sebagai pusat studi dan praktika peternakan yang menggandeng sejumlah perguruan tinggi ternama seperti UGM (Jogja), IPB (Bogor) dan Undip Semarang.***
Artikel Terkait
Lurah Hebat: Kelurahan Kalipancur Kembangkan Wisata River Tubing
Desa Wisata Kalipancur Gelar Lomba Nyanyi, Bakal Diikutkan dalam Kelas Vokal Intensif
Bersaing Ketat, Inilah Para Juara Kalipancur Vocal Contest' 22.
Cari Bibit Atlet Profesional, Puluhan Warga Kampung Kalipancur Ikuti Turnamen Golf
Nyadran, Tradisi Kampung Kalipancur Semarang Menjaga Kearifan Lokal dan Persatuan Warga