QATAR, suaramerdeka.com - Meski sudah menginjak usia 37 tahun, pesona Cristiano Ronaldo rupanya masih menarik tim-tim sepakbola untuk mendatangkan Megabintang sepakbola dunia asal Portugal itu.
Cristiano Ronaldo tetap dinilai masih mampu bersaing di level tertinggi meski tak muda lagi.
Seperti diketahui, Cristiano Ronaldo baru saja hengkang dari tim sebelumnya, Manchester United.
Baca Juga: Setelah Pengorepasian Fly Over Ganefo Tak Ada Lagi Kemacetan di Ganefo
Pemutusan kontrak dilakukan Manchester United usai sang mega bintang melakukan wawancara kontroversi bersama Piers Morgan di TalkTV sepekan sebelum Piala Dunia 2022.
Cristiano Ronaldo menutup kariernya di Manchester United dengan 145 gol dalam 346 penampilan selama dua periode.
Saat ini, pemain berjuluk CR7 itu berstatus free agent alias tidak punya klub.
Setelah berpisah dengan Setan Merah, Cristiano Ronaldo diisukan dekat dengan beberapa klub tak terkecuali klub asal Arab Saudi, Al Nassr.
Bahkan, Cristiano Ronaldo dikabarkan telah menerima tawaran klub tersebut dengan kesepakatan kontrak luar biasa gila.
Artikel Terkait
CR7 Cetak Gol Rekor Piala Dunia Qatar, Cristiano Ronaldo Jadi Mualaf
Pemain Timnas Ghana Osman Bukari Buat Cristiano Ronaldo Kesal, Kenapa Sih?
Lionel Messi Susul Cristiano Ronaldo Catatkan Rekor, Jadi Raja Assist Di Lima Piala Dunia Berbeda
Cuit Cristiano Ronaldo Jelang Melawan Uruguay: Bersatu dan Fokus Menuju Tujuan Kami
Bruno Fernandes Lewati Cristiano Ronaldo, Cetak 2 Gol Bawa Kemenangan Portugal Lawan Uruguay