Tak Masuk Skuat Brasil untuk Piala Dunia 2022, Ini Pesan Menyentuh Roberto Firmino

- Rabu, 9 November 2022 | 09:24 WIB
 Roberto Firmino tulis pesan menyentuh usai tak masuk timnas Brasil. (Twitter: Liverpool FC)
Roberto Firmino tulis pesan menyentuh usai tak masuk timnas Brasil. (Twitter: Liverpool FC)

LIVERPOOL, suaramerdeka.com - Roberto Firmino gagal masuk skuat Timnas Brasil untuk ajang Piala Dunia 2022 Qatar.

Walaupun demikian, Roberto Firmino dapat menerima keputusan tersebut dengan baik.

Bahkan, Roberto Firmino pun menuliskan pesan menyentuh dan berapi-api pada semua rekan yang akan bertanding membela Brasil.

Baca Juga: Masih Suka Disuapi Sang Ibunda, Farel Prayoga Ungkap Makanan Favoritnya: Sambal Ditambah....

“Melewati ucapan terima kasih atas semua pesan kasih sayang. Piala Dunia adalah mimpi bagi semua pemain dan bagi saya itu tidak akan berbeda. Kemarin hal-hal tidak berjalan seperti yang saya bayangkan atau impikan untuk hidup saya,” tulis Firmino dalam akun instagramnya, Rabu 9 November 2022.

Sebelumnya, Brasil telah mengumumkan nama-nama pemain untuk berlaga di Piala Dunia 2022 Qatar.

Dari 26 pemain yang dipanggil, pelatih Brasil, Tite tidak mencantumkan nama Firmino dalam daftar.

Baca Juga: Yuk Dicoba! Pakai Racikan Pupuk Khusus Ini, Bikin Aglonema Glowing, 'Mekrok' Merah Merona

Padahal, pemain andalan Liverpool itu dalam performa apik di musim ini.

Tercatat, Roberto Firmino telah membukukan delapan gol dan empat assist dari 19 pertandingan di semua kompetisi.

Hal itu lantas menjadi pertanyaan besar kenapa Roberto Firmino tidak masuk dalam skuad final Timnas Brasil.

Baca Juga: Timnas U-20 Kalahkan Antalayaspor, Ketakutan Pemain pada Postur Lawan Disorot Shin Tae-yong

Roberto Firmino sendiri menerima keputusan final Tite dengan lapang dada meski awalnya memang mengaku terkejut.

“Tetapi saya melihat ke belakang dan saya tetap bersyukur kepada Tuhan karena telah mengizinkan saya untuk menjalani mimpi itu seperti banyak orang lain di tahun 2018,” imbuhnya.

Roberto Firmino lantas memberikan selamat dan memberikan doa terbaik kepada para pemain yang mendapat panggilan negara untuk bertempur di Piala Dunia 2022.

Halaman:

Editor: Andika Primasiwi

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X