BLORA, suaramerdeka.com - Tim Futsal Siwo PWI Jawa Tengah terus memantapkan persiapan jelang menghadapi Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas) di Malang, Jawa Timur.
Terbaru, tim Futsal Siwo PWI Jateng menggelar laga uji coba melawan klub lokal Blora, Sabtu 22 Oktober 2022.
Laga yang digelar di GOR Mustika Blora terbagi dalam 2 kelompok umur, yakni U-40 dan U-27 tahun.
Skuad Siwo PWI Jateng U-40 yang bermain lebih dulu berhasil meraih kemenangan dengan skor 5-2.
Baca Juga: Selamat Ya, 5 Jenis Tanaman ini Datangkan Rezeki Keberuntungan dan Kebahagiaan bagi Pemiliknya
Berbanding terbalik, skuad Siwo PWI Jateng U-27 justru menelan kekalahan dengan skor 6-2.
Pelatih tim Futsal Siwo PWI Jawa Tengah, M. Dhofir mengatakan uji coba semacam ini perlu dilakukan agar mental para pemain lebih teruji.
"Karena tensi permainan berbeda dengan latihan rutin. Kalau latihan kan sama temen-temen sendiri," ujarnya.
"Saat latihan, mampu tampil lepas, semua keluar. Tapi ketika uji coba, dapat tekanan, akan kelihatan bagaimana kualitas individu seseorang," tambahnya.
Sementara dalam evaluasinya, Dhofir menuturkan ada beberapa hal yang masih perlu dibenahi.
"Untuk U-40, mentalitas sejumlah pemain perlu ditingkatkan, sedangkan U-27 transisi antara bertahan dan menyerang menjadi bahan evaluasi," ungkapnya.
“Yang U-27 ini menyerangnya bagus, tapi lemah di bertahan. Kita ingin lebih ada keseimbangan. Kami bersyukur mendapatkan tim lawan yang bagus sore ini," kata Dhofir menambahkan.
Sementara itu, koordinator tim Futsal Siwo PWI Jawa Tengah, Budi Cahyono mengaku sengaja mencari tim lawan dengan kualitas bagus, untuk mencari tahu sisi-sisi kelemahan tim
Artikel Terkait
Futsal SIWO Jateng Optimistis Sumbang Medali Porwanas 2022
Porwanas 2022 Semakin Dekat, Tim Futsal Siwo PWI Jateng Tancap Gas Persiapan
Siap Ulangi Prestasi 2013, Tim Futsal Siwo PWI Jateng Incar Emas di Porwanas 2022
Tergabung Dalam Grup A, Manajer Tim Futsal Porprov Kota Semarang Optimis Timnya Lolos Porprov 2023
Launching Jersey, Tim Futsal Kota Semarang Siap Hadapi Pra Porprov Di Blora