JAKARTA, suaramerdeka.com - PSSI dan FIFA diketahui melakukan kegiatan agenda fun football di Stadion Madya, tepat setelah menggelar rapat bersama terkait tragedi Stadion Kanjuruhan.
Akun media sosial FIFA pun terlihat mengunggah berbagai keseruan jalannya fun football yang diikuti Gianni Infantino, Ketum PSSI Mochamad Iriawan, hingga Indra Sjafri.
Reaksi atas aksi fun football PSSI dan FIFA dilontarkan warganet di media sosial Twitter, di mana sebagian besar berisi kritikan.
Baca Juga: Resmi Somasi Mantan ART, Nathalie Holscher: Saya Dirugikan, Mencemarkan Nama Baik!
Pasalnya, PSSI dan FIFA menggelar kegiatan ini di sela pertemuan mereka di tengah tragedi Kanjuruhan yang merenggut ratusan korban jiwa.
Hingga pukul 06.30 WIB 20 Oktober 2022, nama PSSI bahkan sudah tweet lebih 97 ribu kali.
Warganet kebanyakan menyampaikan cibiran pada kegiatan fun football PSSI dan FIFA.
Baca Juga: Ingatkan Resesi di Trade Expo Ke-37 Presiden Jokowi: Kita Harus Bersyukur dan Hati-hati !
Bahkan Kaesang Pangarep selaku pemilik Persis Solo memberikan sorotan tajam.
"Alhamdulilah semua tersenyum, kami pemilik klub juga hanya bisa tersenyum melihat kebahagiaan ini (red: fun football)," sindir Kaesang melalui akun @kaesangp
Setelah menulis tweet sindiran tersebut, Kaesang melanjutkan dengan foto salah satu tokoh kartun dalam Film Spongebob Squarepants yaitu Patrick.
Baca Juga: Pantau Prakiraan Cuaca Semarang 20 Oktober 2022: Berawan, Ada Potensi Diguyur Hujan Sedang
Dengan membubuhkan tulisan di foto tersebut, Kaesang seakan ingin melanjutkan isi sindirannya.
"Ketika orang lain sudah tidak perduli lagi, aku hanya bisa tersenyum," kata Kaesang.
Reaksi dari Kaesang pun seolah menjadi bentuk kekesalannya melihat tingkah laku petinggi PSSI saat menyambut FIFA di Indonesia.
Artikel Terkait
Usai Tragedi Kanjuruhan, Presiden FIFA Minta PSSI Tenang dan Fokus Lakukan Perbaikan
Stadion Kanjuruhan Akan Diruntuhkan, Presiden Jokowi: Bakal Dibangun Ulang Sesuai Standar FIFA
Bertemu Presiden Joko Widodo, Presiden FIFA Gianni Infantino: Sepak Bola Harus Bisa Dinikmati
Layangkan Surat Penundaan Pemeriksaan, Ketua Umum PSSI Hadiri Main Bola dengan Presiden FIFA
Soal Fun Football PSSI dan FIFA, Bos Madura United, Achsanul Qosasi: CaraMu Tak Berempati