MALANG, suaramerdeka.com - Kanjuruhan tidak hanya dikenal nama stadion di Kabupaten Malang, Jawa Timur.
Kanjuruhan adalah kerajaan yang ada sebelum Majapahit dan Singosari ada dan menjadi silsilah awal kelahiran Malang.
Kerajaan Kanjuruhan dalam sejarah adalah kerajaan tertua di Jawa Timur.
Kanjuruhan merupakan sebuah kerajaan bercorak hindu beraliran Syiwa.
Kerajaan Kanjuruhan itu berada di daerah Malang sekarang, di antara Sungai Brantas dan Sungai Metro, di dataran yang sekarang bernama Dinoyo, Merjosari, Tlogomas, dan Ketawanggede di Kecamatan Lowokwaru, Malang.
Dikutip dari kelsumbersari.malangkota.go.id, pada kisaran abad 7, Malang adalah sebuah teritorial integrasi yang cukup maju di zamannya.
Prasasti Dinoyo, prasasti tertua di Jawa Timur yang berbahasa Sansekerta dengan aksara Jawa Kuno memberi arti penting bagi silsilah sejarah Malang.
Pada masa itu tradisi penulisan prasasti telah dikenal oleh dinasti Kanjuruhan yang dipimpin oleh “putra” Dewa Simba yang bernama Gajayana.
Artikel Terkait
Kerusuhan Maut Kanjuruhan, Sorotan Media Internasional hingga Jadi Tragedi Kemanusiaan Terbesar Dunia
Sejarah Stadion Kanjuruhan Malang yang Jadi Tempat Tragedi Sepak Bola Terbesar di Indonesia
Tragedi Kanjuruhan Masuk Daftar Tragedi Memilukan Sepakbola Internasional, Apa Saja Tragedi Serupa di Dunia?
Ini Nama 79 Daftar Korban Meninggal Kerusuhan Maut Kanjuruhan, Plus Nomor Call Center BPBD Malang
UPDATE! Daftar Nama Korban Meninggal dan Dirawat Kerusuhan Kanjuruhan, Dinkes Malang Buka Layanan Informasi
Presiden Arema FC Juragan 99 Minta Maaf Atas Kerusuhan Maut Kanjuruhan: Tak Ada Sepak Bola Seharga Nyawa