UDINE, suaramerdeka.com - Inter Milan meraih kemenangan krusial usai mengalahkan Udinese 2-1 pada lanjutan Liga Italia, Minggu 1 Mei 2022.
Bermain di Dacia Arena, gol Inter Milan dicetak Ivan Perisic dan Lautaro Martinez sebelum dibalas Udinese melalui Ignacio Pussetto.
Langsung menekan Udinese, Inter Milan berhasil mencetak gol pertama di menit 12.
Dari sepak pojok yang dilepaskan Federico Dimarco, Ivan Perisic berhasil menanduk bola di tiang dekat dan gagal diantisipasi kiper Udinese, Marco Silvestri.
Baca Juga: Hasil Liga Inggris: Arsenal Menang 2-1 di Kandang West Ham United
Dua menit kemudian, Udinese mengancam Inter Milan melalui sepakan jarak jauh Walace yang memaksa Samir Handanovic melakukan penyelamatan.
Inter Milan kembali mendapat kans setelah Lautaro Martinez berhadapan satu lawan satu dengan Marco Silvestri, namun sepakannya dihadang.
Bola rebound bisa disambar Edin Dzeko, namun dia diganjal Pablo Mari, hingga terjatuh sehingga membuahkan penalti untuk Inter Milan yang dikonfirmasi VAR.
Maju sebagai eksekutor, Lautaro Martinez melepaskan tembakan namun mengenai tiang gawang Udinese.
Baca Juga: Hasil Liga Italia: Juventus Menang 2-1 Atas Venezia, Bonucci Borong 2 Gol
Artikel Terkait
Hasil Liga Italia: Inter Milan Menang 3-1 di Kandang Spezia
Hasil Coppa Italia: Inter Milan ke Final Usai Kalahkan AC Milan 3-0
Inter Milan Dinanti AS Roma, Simone Inzaghi: Pertandingan Penting bagi Kami
Hasil Liga Italia: Inter Milan Tumbangkan AS Roma 3-1, Naik ke Puncak Klasemen
Hasil Liga Italia: Inter Milan Takluk 1-2 di Kandang Bologna