LONDON, suaramerdeka.com - West Ham United takluk 0-1 dari Eintracht Frankfurt pada leg pertama semifinal Liga Europa, Jumat 29 April 2022.
Bermain di London Olympic Stadium, West United sudah dibobol Frankfurt sejak menit pertama.
Umpan Rafael Borre ke kotak penalti West Ham bisa ditanduk Ansgar Knauff tanpa bisa diantisipasi Alphonse Areola.
Dibobol Frankfurt, West Ham berupaya menyamakan skor secepatnya namun sulit membuat peluang.
Baca Juga: Hasil Liga Inggris: Manchester United Vs Chelsea Imbang 1-1
Menit 14, West Ham nyaris mencetak gol penyeimbang, setelah Jared Bowen lolos dan tinggal berhadapan dengan kiper Kevin Trapp, namun bola sepakannya mengenai tiang.
Menit 21, West Ham akhirnya bisa menyamakan skor usai bola sundulan Kurt Zouma bisa disambar Michail Antonio menjadi gol.
Hingga babak pertama usai, West Ham dan Frankfurt bermain imbang 1-1.
Di babak kedua menit 54, Frankfurt kembali unggul, setelah Daichi Kamada dengan jitu menyambar bola liar hasil sepakan Jesper Lindstrom, yang ditepis Areola.
Baca Juga: Kaum Ibu Menyambut Lebaran
Artikel Terkait
Pekan 23 Liga Inggris: Chelsea Vs Tottenham Hotspur, Manchester United Tantang West Ham
Liverpool Vs West Ham United: Gol Sadio Mane Bawa The Reds Menang 1-0
Hasil Liga Europa: Eintracht Frankfurt Vs Barcelona Berakhir Seri 1-1
Barcelona Ditahan Frankfurt, Xavi: Pertandingan yang Berat dan Sulit
Hasil Liga Europa: Barcelona Gagal ke Semifinal Usai Tumbang 2-3 dari Frankfurt