MANCHESTER, suaramerdeka.com - Cristiano Ronaldo diselimuti duka, setelah salah satu dari anak kembar yang dikandung sang kekasih, Georgina Rodriguez meninggal dunia usai dilahirkan.
Bayi Ronaldo dan Georgina Rodriguez yang meninggal dunia berjenis kelamin laki-laki, sementara bayi lainnya yang berjenis kelamin perempuan lahir dengan selamat.
"Dengan kesedihan mendalam kami mengumumkan bahwa bayi laki-laki kami telah meninggal dunia. Ini adalah rasa pedih yang terbesar buat orang tua manapun," ungkap pernyataan Ronaldo dan Georgina Rodriguez, di Instagram @cristiano.
"Hanya kelahiran bayi putri kami yang memberikan kami kekuatan untuk melalui momen ini dengan secercah harapan dan kegembiraan."
Baca Juga: Hasil Liga Spanyol: Barcelona Kalah 0-1 dari Cadiz di Kandang Sendiri
Sebelumnya, Ronaldo dan Georgina Rodriguez memang sudah menantikan anak kembar, sejak kehamilan diumumkan pada akhir Oktober 2021 lalu.
Saat itu, Ronaldo dan Georgina Rodriguez memamerkan foto sonogram, yang menunjukkan sepasang janin berjenis kelamin putra dan putri.
Mereka semestinya menjadi anak kelima dan keenam Ronaldo, namun kehendak Tuhan berkata lain.
"Kami ingin berterima kasih kepada para dokter dan perawat atas perawatan dan dukungan ahli mereka. Kami semua patah hati dengan kehilangan ini dan kami memohon untuk diberikan privasi di masa yang sulit ini."
Baca Juga: Hasil Liga Italia: Napoli Vs AS Roma Berakhir Imbang 1-1
Artikel Terkait
Disinggung soal Pensiun dari Timnas, Ronaldo: Saya yang Menentukan, Bukan Orang Lain!
Kembali Latihan, Ronaldo Kwateh Siap Bela Indonesia Lawan Kimcheon FC
Hattrick ke Gawang Chelsea, Karim Benzema Samai Torehan Ronaldo dan Messi
MU Terpuruk, Rooney dan Ronaldo Saling Sindir
Manchester United Pertimbangkan Lego Christiano Ronaldo