Laga Uji Coba: Italia Menang Tipis 3-2 Atas Turki

- Rabu, 30 Maret 2022 | 04:46 WIB
Gelandang Italia, Nicolo Zaniolo menguasai bola di tengah kawalan dua pemain Turki. (FIGC)
Gelandang Italia, Nicolo Zaniolo menguasai bola di tengah kawalan dua pemain Turki. (FIGC)

KONYA, suaramerdeka.com - Italia memetik kemenangan tipis 3-2 atas Turki dalam laga uji coba FIFA Matchday di Stadion Konya, Rabu 30 Maret 2022 dini hari WIB.

Tiga gol kemenangan Italia dicetak Bryan Cristante, serta dwigol Giacomo Raspadori, sedangkan dua gol Turki dicetak Cengiz Under dan Serdan Dursun.

Menjamu Italia, Turki unggul cepat pada menit keempat setelah Cengiz Under mengecoh beberapa pemain Italia lalu menceploskan bola.

Upaya Italia menyamakan kedudukan baru membuahkan hasil pada menit 35 setelah bola umpan sepakan bebas Cristiano Biraghi bisa ditanduk Bryan Cristante untuk menjebol gawang Turki.

Baca Juga: Portugal Lolos ke Piala Dunia 2022, Kalahkan Makedonia Utara 2-0

Hanya berselang empat menit berselang, Italia berbalik unggul setelah Raspadori menerima bola dari tendangan gawang kiper Turki yang dipotong, sedikit mengecoh lawan, lalu langsung melepaskan tembakan yang berbuah gol.

Hingga babak pertama berakhir, Italia unggul 2-1 atas Turki.

Di babak kedua, Italia kembali mencetak gol pada menit ke-69, setelah Biraghi menyambut umpan silang di tiang jauh dengan sundulan, bola kemudian jatuh di kaki Raspadori yang langsung menembak hingga berbuah gol.

Turki akhirnya bisa memperkecil ketertinggalan pada menit ke-83, setelah Serdan Dursun bisa menyambar bola sundulan Caglar Soyuncu dari skema sepak pojok.

Baca Juga: MUI Jateng Minta Aparat Lebih Tegas Hadapi Pelaku Ujaran Kebencian

Serangan Turki semakin gencar mendekati akhir pertandingan.

Namun, Italia berhasil bertahan dengan baik dan mempertahankan kemenangan 3-2.

Hasil ini bisa menjadi sedikit pengobat luka Italia yang gagal ke Piala Dunia 2022 setelah didepak Makedonia Utara.

Sementara, Turki memperpanjang catatan negatif setelah disingkirkan Portugal di play-off Piala Dunia Qatar.***

Editor: Andika Primasiwi

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X