MILAN, suaramerdeka.com - Inter Milan keluar sebagai juara Piala Super Italia usai menang 2-1 atas Juventus pada laga di Giuseppe Meazza, Kamis 13 Januari 2022 dini hari.
Juventus unggul lebih dulu melalui Weston McKennie, lalu Inter Milan menyamakan kedudukan melalui penalti Lautaro Martinez, lalu memastikan kemenangan via gol Alexis Sanchez di menit akhir perpanjangan waktu.
Dalam laga ini, Inter Milan mengancam melalui tandukan Edin Dzeko dan Stefan de Vrij, namun semuanya gagal membuahkan hasil.
Peluang lain dari Inter Milan datang melalui sepakan Lautaro Martinez namun gagal menaklukkan Mattia Perin di bawah mistar Juventus.
Baca Juga: Chelsea ke Final Piala Liga Inggris, Singkirkan Tottenham Hotspur
Juventus yang bermain di bawah tekanan, mencetak gol lebih dulu pada menit 25, setelah McKennie dengan jitu menyundul umpan silang Alvaro Morata dari sisi kiri dan gagal diantisipasi Samir Handanovic.
Hanya 10 menit berselang, Inter Milan dihadiahi penalti usai Mattia De Sciglio melanggar Dzeko di kotak terlarang, di mana Lautaro Martinez yang menjadi eksekutor, sukses menjalankan tugasnya.
Hingga babak pertama usai, Juventus dan Inter Milan bermain seri 1-1.
Di babak kedua, Juventus coba menekan dari awal dan mengancam melalui sepakan Federico Bernardeschi pada menit ke-48, namun meleset tipis dari gawang.
Baca Juga: Persiraja Vs PSIS Semarang: Gol Telat Wallace Costa Menangkan Tim Mahesa Jenar
Artikel Terkait
AS Roma Vs Juventus: La Vecchia Signora Taklukkan I Lupi 4-3
Hasil Pekan 21 Liga Italia: Juventus Menang Dramatis, Inter Milan Puncaki Klasemen
Juventus Konfirmasi Andrea Agnelli Positif Covid-19, Jalani Isolasi Mandiri
Hadapi Inter Milan, Juventus Diminta Mereplika Permainan Saat Jumpa AS Roma
Inter Milan Vs Juventus, Simone Inzaghi: Ini Final, Tak Ada Favorit