TURIN, suaramerdeka.com - Juventus melaporkan jika sang presiden, Andrea Agnelli positif terinfeksi Covid-19, dan kini menjalani isolasi mandiri di kediamannya.
Laporan Football Italia menyebutkan, Andrea Agnelli terpapar Covid-19 tanpa menunjukkan gejala dan dia juga tak ada kontak dengan pemain Juventus.
Sebelumnya, Andrea Agnelli juga tidak hadir ke Stadion Olimpico Roma kala Juventus menang 4-3 atas AS Roma, Senin 10 Januari 2022.
Baca Juga: Piala FA: Manchester United Menang 1-0 Atas Aston Villa
Karena positif Covid-19, Andrea Agnelli dipastikan tidak menemani Juventus dalam laga final Piala Super Italia kontra Inter Milan, di Stadion Giuseppe Meazza.
Sebelum Andrea Agnelli, wakil presiden Bianconeri, Pavel Nedved, dinyatakan positif Covid-19 awal pekan lalu.
Sementara dari pemain, Aaron Ramsey juga dipastikan positif Covid-19.
Baca Juga: Federico Chiesa Alami Cedera ACL, Harus Jalani Operasi
Kabar positifnya Andrea Agnelli hampir bersamaan dengan pengumuman Federico Chiesa mendapat cedera anterior cruciate ligament (ACL).
Federico Chiesa bakal menjalani operasi demi pemulihan cederanya dan tidak bisa melanjutkan sisa musim ini bersama Juventus.***
Artikel Terkait
Juventus Vs Cagliari: Menang 2-0, La Vecchia Signora Dekati 4 Besar
Kontrak Akan Berakhir, Federico Bernardeschi Tegaskan Hasrat Bertahan di Juventus
Liga Italia: Juventus Vs Napoli Berakhir Imbang 1-1
AS Roma Vs Juventus: La Vecchia Signora Taklukkan I Lupi 4-3
Hasil Pekan 21 Liga Italia: Juventus Menang Dramatis, Inter Milan Puncaki Klasemen