Aturan Utama di Juventus Diungkapkan Cristiano Ronaldo: Bermain Baik dan Menang

- Kamis, 18 November 2021 | 08:30 WIB
Cristiano Ronaldo (Daniele Buffa / Images Sport)
Cristiano Ronaldo (Daniele Buffa / Images Sport)

MANCHESTER, suaramerdeka.com - Cristiano Ronaldo mengungkapkan sebuah aturan utama di Juventus yang diperkuatnya selama tiga musim.

Beberapa aturan mutlak di Juventus itu diungkapkan Cristiano Ronaldo, dalam seri All or Nothing di Amazon Prime Video.

"Satu-satunya aturan di sini (di Juventus) adalah bermain dengan baik dan menang, tidak ada hal lain yang penting," kata Cristiano Ronaldo dalam cuplikan dokumenter tersebut, yang bisa ditonton pada akhir November.

Juventus mendatangkan Cristiano Ronaldo pada musim panas 2018 dari Real Madrid, di mana secara total membuat 134 laga dan 101 gol di semua ajang.

Baca Juga: Dani Alves Resmi Dikenalkan Barcelona, Lagi-lagi Memakai Sandal!

Terberat perjalanan Cristiano Ronaldo adalah pada musim 2020/21, karena Juventus gagal mempertahankan gelar Scudetto yang sudah diraih selama sembilan kali secara beruntun.

Meski begitu, jumlah gol Cristiano Ronaldo di Juventus terus meningkat di setiap musimnya.

Pada musim debut di Serie A, Cristiano Ronaldo mencetak 28 gol dalam 43 penampilan, kemudian mengemas 37 gol di musim kedua, dan 36 gol musim lalu, dalam penampilan yang lebih sedikit.

Peraih lima Ballon d'Or itu juga menekankan bahwa terlepas dari semua kecemerlangan individunya, Juventus hanya akan menang ketika bermain sebagai unit.

Baca Juga: Kondisi Eden Hazard Tak Lagi Seprima Dulu, Susah Main 2 Kali dalam 3 Hari

Cristiano Ronaldo berbicara tentang perlunya bermain secara kolektif.

Tidak ada satu pemain pun yang dapat menjadi penentu kemenangan tanpa kecemerlangan tim.

"Ini adalah permainan kolektif. Tidak ada seorang pun di dunia ini, sendirian, yang dapat membuat perbedaan kolektif," tegas Cristiano Ronaldo.

Saat ini, Cristiano Ronaldo pindah ke Manchester United sejak akhir Agustus 2021, dan baru memainkan satu laga bersama Juventus di musim 2021/2021 sebagai pengganti.***

Editor: Andika Primasiwi

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X