BEKASI, suaramerdeka.com – Tim pelatih PSIS Semarang melakukan evaluasi usai melawan Persiraja Aceh beberapa waktu lalu.
Hal ini sebagai bentuk persiapan untuk menghadapi Arema FC di pekan keempat BRI Liga 1 2021/2022, Sabtu 25 September 2021.
Caretaker PSIS, Imran Nahumarury mencatat ada beberapa kekurangan timnya saat menghadapi Persiraja yang harus diperbaiki.
Baca Juga: 7 Mobil Sport Seri Toyota Gazoo Racing Dipamerkan di Paragon
”Seperti biasa kami evaluasi untuk menghadapi laga selanjutnya. Yang harus diperbaiki di antaranya antisipasi bola-bola crossing, juga konsentrasi dan fokus pemain,” tutur Imran usai latihan di Lapangan Brazilian Soccer Academy yang terletak di Bekasi, Jawa Barat, Rabu 22 September 2021.
Dalam latihan tersebut, Imran juga sudah mempersiapkan strategi yang akan dipakai untuk menghadapi Singo Edan.
“Kami juga sudah mulai siapkan taktikal lawan Arema FC, tentunya berdasarkan video analisis pertandingan Arema FC sebelumnya, kami analisa. Kita mau main gimana, kita antisipasi permainan Arema FC bagaimana,” tandasnya.
Artikel Terkait
Bungkam Persiraja 3-1, PSIS Pimpin Sementara Klasemen Liga 1 2021/22
Dua Gol ke Gawang Persiraja Jadikan Hari Nur Pencetak Gol Terbanyak PSIS
Banyak Andalkan Pemain Muda, Caretaker PSIS: Mereka Punya Kualitas
Pimpin Klasemen Liga 1 Sementara, CEO PSIS: Jangan Jemawa Dulu